Live Streaming Online Belajar Bahasa Indonesia SD SMP SMA KBBI PUEBI Buku Materi Pelajaran Tugas Latihan Soal Ujian Sekolah Penilaian Harian Silabus

Lokasinya amat strategis, inilah SDN Karang Asih 03

========================
Judul TCS:Lokasinya amat strategis, inilah SDN Karang Asih 03
Objek/sumber TCS:SDN Karang Asih 03
Tanggal upload:

Kelas:XII IPS 6
Kelompok:6
Nama Anggota kelompok:
1.Anggih Febiola
2.Bani Ibrahim
3.Rebecca Caroline Bernadett
4.Reivalio Trias Pramudika

TCS (Teks Cerita Sejarah)

Orientasi

SDN Karang Asih 03 didirikan pada tahun 1967 dan masih bertahan hingga sekarang. Pada awalnya, SD di kecamatan Cikarang Utara hanya ada 2, yaitu SDN KarangAsih 01 dan SDN Karang Asih 02 yang letaknya saling berjauhan sehingga masih sulit diakses warga, khususnya yang tinggal di daerah pilar hingga CBL, hingga pada akhirnya dilakukan perundingan oleh pihak setempat dan pemerintah daerah untuk pembangunan sekolah baru, yakni SDN Karang Asih 03. Dibangun kurang lebih dalam waktu beberapa bulan, SDN KarangAsih 03 akhirnya selesai dibangun dan dapat digunakan oleh warga sekitar untuk anaknya menempuh pendidikan lebih dekat, selain itu banyak warga yang senang karena mereka tidak harus berjalan jauh mengantarkan anaknya untuk berangkat menuju sekolah.

Pada saat itu, SDN Karang Asih 03 dipimpin oleh kepala sekolah pertama yang bernama Pak Aih Sumarnah, beliau warga asli sekitar SDN Karang Asih 03 yang letak rumahnya ada di belakang sekolah. Selama masa kepemimpinannya, banyak hal - hal baru yang tercipta, seperti munculnya perkembangan pendidikan di sekitar lokasi tersebut dan juga banyaknya antusiasme warga yang menyekolahkan anaknya di SDN Karang Asih 03. Untuk akses transportasi menuju sekolah ini pun cukup mudah karena banyak angkot yang melewati jalan depan SDN Karang Asih 03.

Sebelum adanya sekolah MTS Anwarul Falah, SDN Karang Asih 03 sudah lebih dulu berdiri di lokasi yang sama hingga sekarang dan tidak ada perubahan pada letak bangunan sekolah. Pada awal sebelum dibangun SDN KarangAsih 03, masih banyak rawa dan lahan kosong di sekitar situ sehingga saat awal pembangunan dibutuhkan perhitungan yang tepat agar bangunan SDN KarangAsih 03 berdiri kokoh hingga bertahun-tahun seterusnya, dengan adanya SDN KarangAsih 03 tingkat pendidikan di wilayah tersebut bertambah hingga makin meningkatnya tingkat populasi di sekitar sekolah tersebut. Tidak hanya itu guru di SDN KarangAsih 03 semakin bertambah dengan meningkatnya siswa siswi di sekolah ini.

Beberapa tahun berlalu jabatan kepala sekolah pertama SDN KarangAsih 03 habis dan posisinya diganti oleh kepala sekolah kedua yakni Pak Ahmad Sanusi. Lokasi rumah Pak Ahmad Sanusi tidak banyak yang mengetahui namun beliau tinggal di sekitar SDN KarangAsih 03 seperti Pak Aih Sumarna, dengan adanya kepala sekolah baru perubahan baru mulai tercipta. Hingga pada akhirnya beberapa tahun berlalu kepala sekolah pertama SDN KarangAsih 03 Wafat.

Saat dipimpin oleh kepala sekolah kedua,sistem pembelajaran di SDN KarangAsih 03 bertambah dan meningkat serta lingkungan yang berbeda dari sebelumnya, walaupun ada perubahan namun bangunan SDN KarangAsih 03 masih seperti awal berdiri yakni berjumlah 4 ruangan kurang lebih dan lingkungan dalam sekolah masih berupa lahan kosong dan rawa yang letaknya berada diujung belakang sekolah.

Letaknya yang berada di samping jalan raya ini membuat sekolah ini menjadi sangat strategis dan mudah dijangkau atau dilihat oleh warga, tidak hanya itu saja dengan adanya bangunan sekolah wilayah sekitar sekolah semakin padat dengan bertumbuhnya tingkat populasi penduduk. Hadirnya SDN KarangAsih 03 banyak dimanfaatkan oleh warga sekitar yakni dengan berdagang atau menjualkan jajanan untuk anak-anak agar tidak kelaparan saat melakuan kegiatan pembelajaran disekolah.

Dulu sekolah ini masih bernama SD 03 hingga pada tahun 1999 di rubah namanya menjadi SDN KarangAsih 03, tujuan diperbarui nama ini karena lokasi sekolah tersebut termasuk ke dalam Desa Karang Asih sekaligus bertambahnya SD baru di sekitar Desa Karang Asih. Ada hal lain juga yakni Sekolah Dasar yang menjadi Sekolah Dasar Negeri yang berubah Karena munculnya perubahan di dunia pendidikan Yang akhirnya merubah semua system pembelajaran.namun pmbelajaran seperti ini diikuti oleh murid SDN karang asih 03.

Urutan Peristiwa

Karena banyak bangunan yang mulai rapuh serta jumlah siswa yang meningkat dilakukan revitalisasi sekolah pada tahun 2001, revitalisasi ini dilakukan besar besaran yaitu dengan menambah jumlah ruangan kelas hingga perluasan lahan disekolah tersebut. Hal ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan pada siswa siswi sekolah dalam melakukan pembelajaran disekolah, dengan adanya revitalisasi ini siswa maupun siswi dapat leluasan dalam melakukan kegiatan disekolah. Revitalisasi dilakukan karena adanya bantuan Dana dari Pihak Bank Dunia,dana yang dikeuarkan untuk sekolah ini pun cukup besar karena pembangnan yang dilakukan berjalan sangat baik.

Selain itu SDN KarangAsih 03 memiliki kegiatan baru yaitu ekstrakurikuler atau yang bisa disebut eskul, tujuan eskul ini agar para siswa siswi dapat mengembangkan pemahaman baru seperti Pramuka, olahraga, dan kesenian. Pada awal  berdiri, ada satu eskul yang paling diminati yaitu eskul kesenian, eskul kesenian ini pada awalnya hanya ada angklung yang diajar oleh guru bertalenta dari daerah jawa barat. Gurunya hanya seorang namun membuat banyak siswa siswi yang mengikuti kegiatan tersebut.namun eskul angklung tetap diminati para murid karena selain belajar budaya  mereka juga mendapatkan ilmu lebih dalam memainkan alat music tradisional khas jawa barat ini.

Pembangunan di sekolah ini masih bisa dibilang lambat karena banyak dana sekolah ini yang dialokasikan untuk pembangunan sekolah di wilayah lain, walaupun lambat dalam pembangunan namun banyak juga prestasi yang di dapat oleh siswa siswi SDN KarangAsih 03 yaitu: lomba MIPA, O2SN, juara 1, 2, dan 3 Kalistung, serta masih ada lagi yang tidak bisa disebutkan satu persatu. Bukan hal mudah untuk mendapatkan semua itu namun siswa siswi SDN KarangAsih 03 membuktikan bahwa sekolah mereka pantas untuk dibanggakan.

Karena jumlah siswa yang terus meningkat setiap tahunnya SDN KarangAsih 03 melakukan pembangunan baru yakni gedung 2 lantai serta 2 toilet yang dibangun pada tahun 2018/2019. Pembangunan ini dilakukan bukan oleh pemerintah melainkan oleh salah satu partai dimana tujuan dibangunnya sekolah ini agar pembelajaran lebih efisien yang tadinya dilakukan 2 shift yakni shift pagi dan shift siang, sekarang siswa siswi hanya bisa masuk 1 shift saja yakni pagi. Bukan itu saja para pelajar di sekolah ini memiliki kelas masing-masing tanpa harus menunggu kelas lain selesai melakukan kegiatan pembelajaran

Fasilitas di sekolah ini bisa dibilang masih kurang, walaupun setiap beberapa tahun mendapatkan bantuan namun ada saja barang yang berkurang di sekolah ini tidak tahu ada tangan tidak bisa diam maupun hal lain, para guru berusaha menjaga nama baik sekolah serta menjaga keamanan di sekolah ini dan terus memantau setiap perkembangan yang ada di sekolah. Banyak guru yang mengharapkan agar pemerintah ataupun pihak pendidikan daerah untuk membantu fasilitas disekolah agar lebih baik lagi khususnya untuk meningkatkan sekolah ini agar berkembang. Penerimaan pelajar di sekolah ini banyak khususnya yang masuk di daerah zonasi sekitar sekolah.

Pelajar di sekolah ini umumnya warga sekitar sekolah karena 50% siswa-siswinya masuk melalui sistem zonasi tanpa perlu takut tidak masuk ke sekolah terdekat karena faktor nilai yang kurang, namun 30% siswa-siswi masih bisa masuk melalui jalur nilai maupun prestasi yang membuat pelajar di sekolah ini tidak hanya dari warga sekitar namun warga daerah lain. Sekolah ini belum pernah kekurangan murid, yang ada malah membludaknya siswa-siswi yang mendaftar sehingga membuat sekolah ini menutup jalur pendaftaran dikarenakan jumlah siswa siswi yang melebihi batas yang telah ditetapkan oleh kementerian pendidikan. Untuk fasilitas dalam kelasnya ada beberapa kelas yang memakai meja kayu dan kursi kayu dan ada yang sudah besi. Kantin sekolahnya juga rapi dan bersih. Banyak fasilitas yang dulunya terpakai tapi sekarang karena terhalang tidak ada guru yang mengajar nya jadi fasilitas nya di biarkan gitu saja.

Reorientasi

Lingkungan di sekolah ini bisa dibilang sangat baik dan tidak pernah ada masalah yang timbul di daerah sekitar. Setiap tahunnya, masyarakat antusias memasukkan anak-anaknya untuk menempuh pendidikan dasar di sekolah ini. Walaupun masih banyak yang perlu diperhatikan, setidaknya SDN Karang Asih 03 masih layak untuk digunakan dan masih pantas untuk dipertahankan. Banyak harapan yang diinginkan oleh guru maupun warga sekitar agar Kementerian Pendidikan lebih memantau perkembangan sekolah ini. Fasilitas KIP untuk IPA baru tersedia beberapa komputer namu kini sudah tidak ada karna pandemi covid- 1, jadi menggunakan yang sedaanya saja. Di kelas IPA  dulunya ada peta tapi sekarang sudah rusak dan tidak bisa digunakan lagi karena banjir. Namun masih ada globe yang bisa digunakan. Menurut narasumber, SDN Karang Asih 03 masih banyak kekurangan, baik dari fasilitasnya maupun untuk siswa dan siswinya dalam melakukan pembelajaran. Banyak hal positif yang terus berkembang baik untuk sekolah maupun untuk warga sekitar SDN Karang Asih 03 dan pastinya akan selalu membawa dampak positif di lingkungan sekolah dan dapan menjadi pembelajaran yang bagus untuk kedepannya.

Nama Narasumber:

1. Ibu suarsih (guru SDN KarangAsih 03)

2. Bapak …… (tidak ingin disebut namanya, pernah merevitalisasi SDN KarangAsih 03) pada tahun 2001)

3. Bpk. Ujang (Mantan kepala sekolah, PGRI)

 


Dokumentasi :




















Under Creative Commons License: Attribution Non-Commercial




========================
Baca Informasi Terkait: