Belajar Bahasa Indonesia Online SD SMP SMA KBBI PUEBI Buku Materi Pelajaran Tugas Latihan Soal Ujian Sekolah Penilaian Harian Silabus

Pencarian

02 Oktober 2018

KEHILANGAN SEPATU

SEPATU KU SAYANG

Pencurian kini marak terjadi di lingkungan sekitar kita, misalnya sajaa pencurian sepatu disekolah. Di sekolah sudah banyak terjadi pencurian sepatu dengan berbagai macam cara, pada zaman seperti ini pencurian dilakukan bukan lagi dengan orang dewasa melainkan para siswa sekolah. Mereka tidak segan-segan mengambil barang yang bukan milik mereka, walau mereka tahu bahwa Hal tersebut tidak baik dilakukan dan akan menimbulkan efek yang sangat Buruk misalnya pencuri akan di laporkan ke pihak yang berwajib.mungkin menurut mereka mencuri sepatu saja bukan kesalahan fatal,tapi faktanya diluar sana banyak orang yang mencuri barang yang lebih ringan dari sepatu saja bisa dibawa ke meja hijau. Misalnya saja seorang nenek pencuri bawang.

Pencurian terbagi menjadi beberapa macam jenis dan Hal tersebut  terjadi mungkin dikarenakan beberapa faktor, misalnya terjadi karena faktor ekonomi dan bisa juga dikarenakan munculnya rasa ingin memiliki suatu barang tersebut tetapi tidak mempunyai biaya lebih untuk mendapatkan barang tersebut yang pada akhirnya mencuri barang tersebut.

Sudah banyak kejadian tersebut, contoh nya saja di sekolah SMAN 1 mekarsari. kurang lebih 5 orang sudah kehilangan sepatu milik mereka. Yang pertama ada ifa dari kelas XI MIA 4, sepatu bermerk nike berwarna hitam bertali hitam gradasi putih yang hilang dikelasnya setelah ia habis salat dimasjid sekolah,sampai sekarang pelaku nya pun belum diketahui.ifa mengira yang mengambil sepatu nya adalah salah satu teman sekelasnya  ,ternyata sudah sejauh ini tidak ada tanda-tanda bahwa teman sekelas nya yang mengambil sepatunya. selain itu saat kejadian pun tidak ada Saksi.

Yang kedua ada dini dari kelas XI IPS 6 , sepatu diadora berwarna merah jambu gradasi abu-abu dengan tali berwarna abu-abu yang hilang di kelasnya juga. Hal tersebut terjadi karena sudah beberapa bulan septet tersebut ia simpan di loker meja nya dan tidak di bawa pulang,awalnya ia mengira Hal tersebut Akan aman Tapi ternyata sepatu nya hilang entah siapa yang mengambinya. Karena pada saat itu kelas nya di Pakai untuk ujian akhir semester yang ditempati oleh adik dan kaka kelasnya. Dan sampai sekarang pun pelaku nya belum diketahu,padahal dini telah mencari nya  kemana-mana.

Yang ketiga ada Esa dari kelas XI MIA 3,sepatu bermerk adidas berwarna biru tua dengan tali warna biru tua juga yang hilang di masjid,kronologis nya setelah ia sehabis salat. sepatu nya Tiba-tiba saja hilang,saat itu Esa sudah mencari - cari sepatu tersebut sampai bertanya -tanya pada banyak orang. Tetapi orang-orang bilang kalau tidak melihat sepatu milik Esa,sampai sekarang pun pelakunya belum bisa ditemukan.

Yang keempat ada Fira dari kelas XI MIA 5  , sepatu bermerk nike berwarna putih gradasi orange nya hilang di lobby sekolah nya. Hal tersebut Bermula saat Fira menyimpan sepatu nya sementara di kursi dekat lobby,karena pada saat itu hujan dan juga lantai yang ia lalui nya licin jadi ia memutuskan untuk lepas sepatu karena khawatir akan tergelincir . ia berniat ingin mengambil tas dikelasnya yang berada di Lantai 3. Alasan ia meninggalkan sepatu nya yaitu ia berpikir akan sulit memegangnya karena ia membawa 1 tas sekolah dan satu totebag yang berisi buku paket.setelah fira mengambil semua tas dari kelasnya dan menuju lobby sekolah,ia terkejut karena sepatu miliknya hilang tanpa jejak. Pada saat itu susasana lobby sekolah sangat sepi karena para siswa/i sudah pulang kerumah masing-Masing,pada saat itu juga fira mencari-cari sepatunya tetapi tetap saja tidak ketemu. Sampai sekarang pun sepatu nya hilang tanpa jejak .

Yang terakhir ada anin dari kelas XI MIA 7 , sepatu bermerk Adidas berwarna hitam dengan tali warna hitam nya pun hilang entah kemana.kejadian berawal saat ia lupa membawa pulang  sepatu nya yang ada di loker meja nya,karena pada saat itu ia memakai sepatu pantopel. jadi sepatu adidas nya tersebut ia simpan di loker meja nya dan sampai lupa membawa nya pulang. pada keesokan harinya waktu ia ingin membawa pulang sepatunya, ternyata sepatu miliknya sudah tidak ada dan entah hilang kemana. Saat itu juga anin mencari-cari sepatunya di loker milik teman-teman kelasnya,sampai ia cari di loker meja guru.tapi tetap saja sepatunya hilang tanpa jejak,sampai detik ini juga ia tidak pernah melihat sepatu miliknya lagi. Dan yang terakhir ada putra dari XI MIA 1, sepatu Nike berwarna Putih gradasi kuning yang hilang lagi-lagi di kelasnya. Kejadian tersebut berawal dari saat putra sehabis salat jumat di sekolah,awalnya putra menyimpang sepatu nya di balik sepatu agar tidak hilang tapi kehendak berkata lain. Sepatu miliknya tersebut malah hilang tanpa jejak,putra pun tidak menyerah mencari sepatu nya yang hilang  Tapi tetap saja sepatu nya hilang entah kemana,akhirnya putra mengikhlaskan sepatu nya itu.

Seharusnya sebagai makhluk ciptaan Tuhan ,kita patut bersyukur dan sujud syukur karena sudah diberikan banyak kelebihan. Misalnya saja Tuhan Memberi kita 2 pasang kaki,bayangkan jika Tuhan hanya memberi kita 1 kaki,pasti saja Kita akan sulit beraktivitas.selain itu kita juga harus ingat pada dosa yang telah kita perbuat.jika kita menginginkan sesuatu yang kita inginkan kita harus berusaha dan belajar menabung untuk mendapatkan sesuatu tersebut.mencuri bukanlah solusi yang tepat untuk memenuhi keinginan kita.jadi kita harus selalu banyak bersyukur atas apa yang kita miliki. Adapun cara untuk mencegah agar barang milik kita tidak hilang ,jadi kita harus berhati-hati dalam menyimpan barang . kita tidak boleh seenaknya menyimpan barang dimana-mana,karena mencegah lebih baik daripada mengobati. 

Nama : Zahra Aulia pringgandani
Kelas :  XI IPS 4
Description: 2018-09-26 08:36:47.190000


Share:

0 comments:

Posting Komentar

Harap beri komentar yang positif. Oke boss.....

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Populer di Indonesia

Sahabat Sejati

Informasi Terkini

Populer Bulanan

Populer Mingguan

Kirim Pesan

Nama

Email *

Pesan *

Arsip Blog